Mengapa memilih TekCel CNC Router ?
Tekcel CNC merupakan produsen mesin CNC Router yang dapat diandalkan, di produksi di Perth, Australia dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di dalam mengembangkan solusi pemotongan dengan menggunakan cnc di berbagai industri, seperti; Industri pembuatan papan nama (Sign Making), Grafis dan Paska cetak (Graphics&Print Finishing), Mebel dan cabinet (Furniture & Cabinetary), Pengerjaan kayu (Wood Working), Fabrikasi Plastik (Plastic Fabrication), Fabrikasi Metal (Metal Fabrication), Pembuatan perahu (Boat Builder), Kemasan (Packaging), dan juga pekerjaan diatas permukaan keras (Solid Surface). Tekcel CNC juga merupakan mesin yang hemat biaya dan mudah digunakan, mesin ini juga memungkinkan untuk diproduksi secara kustom disesuaikan dengan kebutuhan bisnis pelanggan yang unik dan juga kemampuan investasinya, sehingga Tekcel CNC tersebut dapat digunakan baik untuk perusahaan yang berskala besar maupun kecil atau yang sejenisnya.
Dengan fitur penggantian tool otomatis ataupun multibore akan sangat menghemat waktu pada saat proses produksi. Tekcel CNC juga bahkan mempunyai fitur untuk dapat memuat bahan/material lembaran dan memisahkan lembaran yang telah diproses tersebut dari meja mesin cnc. Tekcel cnc juga kompatibel dengan hampir semua perangkat lunak CAD/CAM yang ada dipasaran.